Home / Testimony / FEBI MUTIA, Mahasiswa Master Hydrogeology and Environmental Geoscience, Universität Göttingen
FEBI MUTIA, Mahasiswa Master Hydrogeology and Environmental Geoscience, Universität Göttingen

FEBI MUTIA, Mahasiswa Master Hydrogeology and Environmental Geoscience, Universität Göttingen

3Melanjutkan kuliah ke luar negeri merupakan pencapain besar dalam hidup saya. Lebih kurang 2 tahun saya mempersiapkan diri untuk memantaskan diri untuk meraih kesempatan beasiswa yang ditawarkan berbagai sponsor. Selain persiapan administrasi, motivation letter yang sesuai antara latar belakang akademik dengan program jurusan yang dituju, kemampuan bahasa asing khususnya Bahasa Inggris menjadi hal mutlak yang perlu digarap dengan serius. Program master Internasional biasanya mensyaratkan nilai IELTS atau TOEFL dengan standar tertentu. Biasanya nilai minimal 6 IELTS dengan komposisi writing, listening, reading and speaking yang merata. Nilai tersebut akan menjadi pijakan para reviwer dalam menerima aplikasi pendaftaran. NIlai IELTS saya saat mendaftar adalah 6.5. Lumayan ya J. Syarat IELTS ini sangat membantu mahasiswa di perkuliahan dan tugas akademik yang dilangsungkan dalam Bahasa Inggris. Oleh karena itu, atmosfer belajar sesama teman juga berlangsung baik jika mahasiswa dapat berinteraksi Bahasa Inggris dengan aktif. Alhamdulillah, selama di Banda Aceh saya dan teman-teman mengikuti pemantapan IELTS di KIES Banda Aceh di bawah pimpinan Bapak Samsul Bahri. Di lembaga ini, saya banyak mendapatkan tutorial dan latihan soal dari pengajar yang sudah berpengalaman kuliah di luar negeri, termasuk English native speaker. Kursus di KIES membantu saya lebih familiar dengan soal IELTS dan persiapan mental yang makin matang, karena di KIES juga menyediakan try out. KIES adalah lembaga yang terus berprogres, buktinya sejak Januari 2013 juga terdaftar sebagai penyelenggara ujian TOEFL ITP. Sukses selalu untuk KIES Banda Aceh!

OLEH FEBI MUTIA, Penerima Beasiswa LPSDM Aceh, Mahasiswa Master Hydrogeology and Environmental Geoscience, Universität Göttingen

Scroll To Top